BLOG BAGUS! SILAHKAN DILIHAT LANGSUNG KE TKP … http://neverseconds.blogspot.com

Martha Payne, 9 tahun, telah sukses membuat blog kuliner dengan bahasa tulisan dan foto yang sederhana. Asal tahu saja, blog ini berisi review menu makan siangnya di sekolah yang dianggap tak layak dan dirasa tak mencukupi kebutuhan nutrisinya.

Bahasa khas anak kecil yang apa adanya tentu saja tidak perlu repot memikirkan keyword density mengejar katakunci seperti tertulis dalam ilmu seo. Ternyata, Martha bisa mendapatkan kunjungan lebih dari 2 juta orang dan menjadi pembahasan di sejumlah media.

Jujur saja, saya merasa kalah dengannya karena NEGERI BOCAH ini trafiknya belum juga mencapai 100 ribu apalagi 1 juta pengunjung. Harus lebih bersemangat nih …
Bagaimana Food Blogger Cilik itu menurut anda?