diet

Kalau dipikir-pikir, sebetulnya saya tidak gendut … hanya sedikit kelebihan muatan! Hehehe. Entahlah setelah menikah kok saya semakin membesar saja. Mungkin karena kesibukan dan rasa damai sentausa yang membuat saya malas berolahraga dan kurang kontrol diri saat bertemu dengan kuliner yang mengundang selera. Hobi saya sekarang adalah wisata kuliner, ini mungkin yang membuat beban muatan semakin naik saja.

Diet yang menjengkelkan! Sebetulnya lebih tepat bukan program diet ketat yang menjengkelkan bagi saya. Saya malah masih punya cita-cita luhur untuk mengikuti salah satu programnya tentu saja setelah konsultasi dengan dokter atau ahli yang berkompeten di bidang per-diet-an ini. Saya jengkel dan muak kepada beberapa oknum shop online yang menawarkan obat penurun berat badan secara tidak etis (bagi saya) dengan melakukan spam di jejaring sosial facebook. Mereka secara membabibuta nge-add dan memposting dagangannya di wall fb saya dan beberapa teman yang mempunyai masalah sejenis.

Mungkin saya bisa melaporkan ke pihak berwajib karena mereka yang menjengkelkan itu  telah berbuat sesuatu yang identik dengan pencemaran nama baik dan pembunuhan karakter. Saya kan malu kalau teman2 fb saya mempunyai info bahwa saya sudah kelebihan muatan bagai sedang hamil. Iya nggak? Iya nggak? Hehehe 🙂

Bagaimana menurut anda?